DPRD Inhu Umumkan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Inhu-DPRD Kabupaten Indragiri Hulu menggelar rapat paripurna istimewa dalam rangka mengumumkan hasil penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Inhu terpilih tahun 2015 berdasarkan hasil penetapan KPU Inhu. Rapat paripurna istimewa ini dilakukan sebelum usulan pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati Inhu disampaikan kepada Menteri Dalam Negeri melalui Gubernur sesuai ketentuan pasal 160 dan 160A Undang-undang Nomor 8 Tahun 2015.

Rapat paripurna istimewa yang dipimpin Ketua DPRD Inhu Miswanto didampingi Wakil Ketua DPRD Inhu Sumini dan Adila Ansori tersebut dihadiri Penjabat Bupati Inhu H Kasiarudin, anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah serta para pejabat di lingkungan Pemkab Inhu dan para pimpinan BUMN dan BUMD yang digelar di ruang Rapat Paripurna DPRD Inhu, Senin (1/2/2016).

Rapat paripurna istimewa pengumuman hasil penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Inhu terpilih berlangsung singkat dan hanya mendengarkan pembacaan berita acara hasil rapat pleno KPU Inhu tentang penetapan calon Bupati dan Wakil Bupati Inhu yang digelar di Gedung Sejuta Sungkai Rengat pada tanggal 27 Januari 2016 serta pembacaan Surat Keputusan KPU Inhu Nomor : 54/Kpts/KPU-KAB-004.435183/2016 tertanggal 27 Januari 2016 oleh Sekretaris DPRD Inhu Edi Warman.

Seperti diketahui, Rabu (27/1) lalu, KPU Inhu telah menggelar rapat pleno terbuka penetapan calon bupati dan wakil bupati Inhu di Gedung Sejuta Sungkai Rengat. Saat itu KPU Inhu menetapkan pasangan H Yopi Arianto SE dan Khairizal SE, MSi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Inhu terpilih. Penetapan ini berdasarkan Keputusan KPU Inhu Nomor : 54/Kpts/KPU-KAB-004.435183/2016 tertanggal 27 Januari 2016(dpr/hms)

Berita Terkait

Penghargaan Green World Environment Award, Bukti Sinergi PHR Jaga Ekosistem Gajah

PEKANBARU, 28 Maret 2024 -- Kontraktor Kontrak Kerja Sama - KKKS PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil meraih penghargaan bergengsi internasional bidang lingkungan Green World…...

PMKS PT MASS Balairaja Bagikan 558 Paket Sembako dan Santunan Anak Yatim

Pinggir – Pabrik Minyak Kelapa Sawit (PMKS) PT. Mustika Agung Sawit Sejahtera (MASS) yang berada di Kelurahan Balai Raja, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis di bulan…...

Kapolres Kuansing,KASI PROPAM POLRES KUANSING AKP SONY J RITONGA, SH Gaspul sapa masyarakat

KUANTAN SINGINGI – Telah dilaksanakan kegiatan pembagian takjil oleh personil Si Propam Polres Kuansing, Rabu (27/3/2024) pukul 17.00 WIB. Kegiatan ini dipimpin oleh Kasi Propam…...

Sehari paska serah terima jabatan plt kadis kesehatan langsung sidak

Teluk Kuantan - Demi memastikan Pelayanan Kesehatan Kepada masyarakat pada bulan Ramadhan berjalan normal Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kuantan Singingi Dr. Trian…...

Sambangi BPK RI PERWAKILAN RIAU,Bupati Kuansing dan rombongan serahkan laporan LKPD 2023

Pekanbaru - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) Dr. H. Suhardiman Amby menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Unaudited (laporan yang belum diaudit) tahun 2023 kepada Badan…...