Sekwan Heran Jabatannya Disejajarkan dengan Pimpinan DPRD

Portalriau, PEKANBARU - Sekretaris DPRD Riau, Zulkarnain Kadir, keukeuh pada pendiriannya. Ia tetap menganggap pekerjaan biro humas dalam membuat buku agenda tidak tepat. Terutama soal penempatan nama Setwan DPRD Riau di jajaran pimpinan DPRD Riau. "Yang heran itu, kok Sekwan itu masuknya di sana (jajaran pimpinan dewn-red), dan biro-biro lengkap dengan struktur Kabag nya," ujar Zulkarnain Kadir.

Sebelumnya, Meski menampik tidak ada nama jajaran pejabat Setwan di buku agenda Pemprov Riau 2013, Kepala Biro Humas Setdaprov Riau, Chairul Riski, mengakui nama-nama jajaran pejabat Setwan DPRD Riau ada di deretan nama-nama pimpinan DPRD Riau. "Masuk dalam perangkat pinpinan dewan. Daftarnya tiap tahun di situ" ujar Riski, Selasa (22/1/2013).

"Nama Sekwan ada, di bawah wakil ketua. Perangkatnya tiap tahun memang ngak ada. Kalau biro semua Kabag ada, kalau badan, dinas, kantor hanya esselon II dan sekretarisnya. Sekwan sudah sekretaris ngak ada sekretaris lainnya," ujar Riski. Diberitakan sebelumnya, Kepala Biro Humas Setdaprov Riau, Chairul Riski, Selasa (22/1/2013) menampik tidak ada nama jajaran Setwan DPRD Riau di buku agenda Pemprov Riau 2013. "Jajaran setwan ada di buku itu," ujar Riski.

Meski demikian, dia mengakui nama-nama jajaran setwan ada di deretan jajaran pimpinan DPRD Riau. Sebelumnya, Sekretaris DPRD Riau, Zulkarnain Kadir, Selasa (22/1/2013), mengungkapkan keherannya terhadap kerja Biro Humas Setdaprov Riau. Ia heran tidak ada nama perangkat Setwan di jajaran nama-nama pejabat Pemprov Riau di dalam buku agenda tersebut. "Buku agenda pemprov Riau 2013 yang dibuat biro Humas, tak ada perangkat Setwan, kali Setwan tidak masuk unsur Pemprov Riau, apa ngak salah ni," kata Zulkarnain Kadir. Biro ini, seperti diketahui, setiap tahun kebagian proyek membuat buku agenda Pemprov Riau. Lazimnya, di bagian lembaran awal buku tersebut, tercantum nama-nama seluruh pejabat di lingkungan Pemprov Riau. Termasuk seluruh anggota DPRD Riau dan anggota DPR RI.

 

Berita Terkait

Program Pencegahan Stunting PHR di Riau Sasar 11.340 Penerima Manfaat

Pekanbaru,19 April 2024 - PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) komitmen mendukung program pemerintah dalam penurunan angka gagal tumbuh anak atau stunting di Provinsi Riau. Program…...

Polres Dan Pemda , Pengawalan Kedatangan 400 Kilo Liter BBM Didistribusikan Ke Kios Dan SPBU

Meranti - Polres Kepulauan Meranti dan Pemerintah Daerah Kepulauan Meranti dalam hal ini Disperindag Kepulauan Meranti, melakukan pemantauan terhadap Bahan Bakar Minyak (BBM) yang datang…...

Produksi Migas melalui Eksplorasi: Kolaborasi ELNUSA dan PHR Sukses Rampungkan Proyek Survei Seismik

Jakarta, 19 April 2024 - PT Elnusa Tbk (Elnusa, IDX:ELSA) dan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) yang keduanya tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, PT Pertamina…...

Pimpin Upacara HKN, Plt Bupati Labuhanbatu: selamat hari raya idul fitri

Labuhanbatu, portalriau.com- Plt. Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM., bersama unsur Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu menyampaikan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah saat…...

Plt. Bupati Labuhanbatu Ikuti Exit Briefing Danrem 022/PT

Labuhanbatu, Portalriau.com- Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM mengikuti kegiatan Exit Briefing Komandan Resor Militer (Danrem) 022/Pantai Timur Kolonel Inf. Agustatius…...