PSBB Covid, Peringatan HUT KOPASSUS Ke-68 Di Gelar Sederhana

PSBB Covid, Peringatan HUT KOPASSUS Ke-68 Di Gelar Sederhana

Portalriau.com- Jakarta. Di tengah suasana pemberlakuan Pembatasan Sosial berskala Besar (PSBB), di wilayah Jakarta, Komando Pasukan Khusus TNI AD menggelar peringatan hari jadinya yang ke-68 tanggal 16 April 2020, secara sederhana di Balai Komando, Makopassus, Cijantung Jakarta Timur, Kamis (16/4). 

 

Peringatan diawali dengan menyanyikan lagu Hymne Komando dilanjutkan dengan amanat Danjen Kopassus dan pemutaran film dokumentasi kegiatan satuan dilanjutkan dengan doa kemudian diakhiri dengan pemotongan tumpeng oleh Danjen Kopassus, Mayjen TNI I Nyoman Cantiasa, S.E., M.Tr. (Han), yang diberikan kepada dua prajurit berprestasi yaitu Sertu (K) Pratiwi Kartikasari yang berprestasi di bidang olah raga menembak dan Sertu Alvian Rizki W yang berhasil di daerah penugasan.

 

Dalam amanatnya Danjen Kopassus menjelaskan bahwa, peringatan sengaja dilaksanakan secara singkat dan sederhana serta hanya dihadiri para asisten, kabalak dan pamen ahli dengan tetap mempedomani protokol kesehatan seperti phisical distancing dan menggunakan masker.

 

Namun demikian, Danjen berharap agar kesemuanya itu tidak akan mengurangi nilai-nilai tradisi, dan makna dari peringatan itu sendiri.

 

Jenderal bintang dua tersebut selanjutnya berpesan kepada seluruh anggota yang saat ini mengawaki Kopassus untuk mewarisi nilai-nilai dan meneruskan perjuangan para pendahulu. Karena kedepan tantangan yang akan dihadapi di medan penugasan tidak akan semakin mudah, dan menuntut profesionalitas yang tinggi.

 

Oleh karenanya, tambah Danjen, pembangunan kekuatan Kopassus akan terus dilaksanakan dalam rangka menjaga kesinambungan dari tahap sebelumnya menuju terwujudnya Postur Kopassus yang Ideal. Dimana pembangunan kekuatan Kopassus tetap difokuskan kepada pembangunan sumber daya manusia yang didukung dengan modernisasi alutsista.

 

Fokus pembangunan ini sejalan dengan visi yang dicanangkan oleh Presiden RI, Joko Widodo “SDM Unggul Indonesia Maju”. Diharapkan dengan adanya SDM yang unggul, Kopassus akan semakin tumbuh dan berkembang sebagai sebuah kekuatan yang adaptif, memiliki keunggulan dan mampu berkompetisi di era global. (Sumber :Dewa Aruna)

Berita Terkait

Bapak H.Asril Awaloeddin Salurkan Zakat Maal, ke para "mustahik" di Sekitaran Pabrik

Mandau,Portalriau.com- Rabu(27 Maret 2024 )PT PKS Permata Citra Rangau milik Bapak H.Asril Awaloeddin menyerahkan Zakat Maal kepada mustahik (orang yang berhak menerima zakat) di lima…...

Bupati Kasmarni Khatam Bersama Para Santri Penghafal Qur'an

BENGKALIS - Setelah dua hari melafalkan Al-Qur'an tanpa melihat mushaf, akhirnya para santri penerima beasiswa tahfizd bisa khatam bersama Bupati Bengkalis. Khatam begitu istimewa karena…...

Warga terkendala berobat Kanker Karsinoma,Bupati Dr.Suhardiman Amby instruksikan Dinas kesehatan

Kuantan Mudik - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kuantan Singingi menyambangi salah Seorang Warga Desa Sangau Kecamatan Kuantan Mudik yang terkena Tumor Karsinoma…...

*Warganya terkendala biaya berobat Kanker Karsinoma,Bupati Dr.Suhardiman Amby instruksikan Dinas kes

Kuantan Mudik - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kuantan Singingi menyambangi salah Seorang Warga Desa Cengar Kecamatan Kuantan Mudik yang terkena Tumor Karsinoma…...

Penghargaan Green World Environment Award, Bukti Sinergi PHR Jaga Ekosistem Gajah

PEKANBARU, 28 Maret 2024 -- Kontraktor Kontrak Kerja Sama - KKKS PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil meraih penghargaan bergengsi internasional bidang lingkungan Green World…...