Hari Bhayangkara ke-74, Polsek Tapung Hulu Lakukan Rapid Tes Anggotanya

Hari Bhayangkara ke-74, Polsek Tapung Hulu Lakukan Rapid Tes Anggotanya

TAPUNG HULU,  Masih dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74, Jajaran Polsek Tapung Hulu kerjasama dengan Pihak Puskesmas Tapung Hulu I melakukan Rapid Tes bagi Personel Polsek, para tahanan Polsek dan warga masyarakat disekitarnya.

 

Pelaksanaan Rapid Tes ini diadakan di Aula Mapolsek Tapung Hulu yang dihadiri Kapolsek Tapung Hulu Iptu Try Widyanto Fauzal SIK, Para Kanit dan anggota Polsek.

 

Dari Puskesmas Tapung Hulu hadir Staf UPTD Puskesmas Tapung Hulu yang dipimpin Dr. Hafiza didampingi Analus Vera Br Sibarani dan Ismi Rafika, selaku petugas yang akan melakukan Rapid Tes ini.

 

Selain melakukan Rapid Tes untuk antisipasi penularan Covid-19, petugas Puskesmas ini juga melakukan pemeriksaan terkait penyebaran virus lainnya yaitu HIV dan Syphilis.

 

Semua anggota Polsek mengikuti Rapid Tes ini, termasuk 6 orang tahanan yang berada di Rutan Polsek serta 10 orang warga masyarakat yang tinggal disekitaran Mapolsek Tapung Hulu.

 

Dari hasil pemeriksaan terhadap semua personel Polsek Tapung Hulu, para tahanan Polsek dan warga masyarakat yang ikut dalam pemeriksaan kesehatan ini, seluruhnya tidak ada yang reaktif Covid-19 dan juga negatif untuk virus lainnya.

 

Kapolsek Tapung Hulu Iptu Try Widyanto Fauzal SIK saat dikonfirmasi terkait hal ini menyampaikan, bahwa kegiatan ini masih dalam rangkaian menyambut Hari Bhayangkara ke-74 dan juga sebagai upaya antisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan Mapolsek Tapung Hulu, ungkapnya. (Edi/**)

Berita Terkait

Produksi Migas melalui Eksplorasi: Kolaborasi ELNUSA dan PHR Sukses Rampungkan Proyek Survei Seismik

Jakarta, 19 April 2024 - PT Elnusa Tbk (Elnusa, IDX:ELSA) dan PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) yang keduanya tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, PT Pertamina…...

Pimpin Upacara HKN, Plt Bupati Labuhanbatu: selamat hari raya idul fitri

Labuhanbatu, portalriau.com- Plt. Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM., bersama unsur Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu menyampaikan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah saat…...

Plt. Bupati Labuhanbatu Ikuti Exit Briefing Danrem 022/PT

Labuhanbatu, Portalriau.com- Pelaksana Tugas Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd., MM mengikuti kegiatan Exit Briefing Komandan Resor Militer (Danrem) 022/Pantai Timur Kolonel Inf. Agustatius…...

Kasmarni Deklarasi Maju Lagi sebagai Bupati Bengkalis Periode Kedua

BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni mendaklarasikan bahwa dirinya akan maju pada Pilkada Bengkalis 2024, sebagai Calon Bupati untuk periode kedua. Hal itu diungkapkan Bupati Kasmarni…...

Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja

Photo: Sebanyak 20 putra Riau mengikuti Pelatihan dan Sertifikasi Juru Las (Welder) di BLK Kementerian Tenaga Kerja RI,Serang, Banten. Ini merupakan rangkaian Program Vokasi PT…...