Cegah Mafia Pupuk, Kejari Kampar Turun Lakukan Peninjauan dan Akan Panggil Pihak Distributor

Cegah Mafia Pupuk, Kejari Kampar Turun Lakukan Peninjauan dan Akan Panggil Pihak Distributor

KAMPAR - Menindaklanjuti Instruksi Jaksa Agung Republik Indonesia untuk segera menelusuri dan mengidentifikasi melalui operasi intelijen pada upaya dugaan mafia pupuk bersubsidi. Kejaksaan Negeri Kampar turun langsung ke lokasi Kecamatan Bangkinang Kota dalam operasi Intelijen di wilayah Kabupaten Kampar.

Sebelumnya, Kejari Kampar melalui Seksi Intelijen telah melakukan pemanggilan terhadap sejumlah pejabat terkait untuk diminta keterangannya.

Dari hasil peninjauan, beberapa petani yang namanya ada di dokumen pembelian pupuk bersubsidi dalam penyaluran, terdapat informasi bahwa mereka tidak membeli pupuk bersubsidi.

"Hasil peninjauan kita di lokasi, dari beberapa petani yang ada namanya di dokumen pembelian, terdapat informasi bahwa mereka tidak membeli pupuk bersubsidi pada tahun 2021," kata Kajari Kampar Arif Budiman melalui Kasi Intel Silfanus Rotua Simanullang, Kamis (14/4/22).

Dalam peninjauan ini guna untuk memastikan bahwa orang-orang yang namanya ada di dokumen pembelian itu memang ada membeli dan penerima sebagai dokumen, juga memastikan berapa mereka dapat agar tidak melebih kuota yang diberikan.

Untuk pupuk subsidi, artinya bukan diberikan secara gratis dan juga bukan untuk sawit juga, ada ketahangan pangan juga dan pasti mereka memiliki lahan.

"Dimana, untuk pupuk bersubsidi ini artinya bukan diberikan secara gratis, tapi ada juga untuk ketahangan pangan dan pasti mereka memiliki lahan," beber mantan penyidik Kejati Riau itu.

Ia juga menyebutkan, ada yang tidak memiliki lahan, tapi dari data yang kita peroleh mereka tidak membeli, untuk di data pembeliannya ada.

Sejauh ini, lanjut Silfanus, kita sudah melakukan pemanggilan terhadap sejumlah Pejabat di Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura, balai penyuluhan pertanian juga kita akan memanggil pihak distributor, kios atau pengecer maupun dari Balai Penyuluh Pertanian Lapangan (BPPL).

"Kita sekarang terus melakukan pemeriksaan dan meminta keterangan terhadap pihak-pihak terkait. Dalam waktu dekat kita juga melakukan pemeriksaan terhadap distributor," pungkasnya.

(Edi)

Berita Terkait

Pemkab Labuhanbatu Dukung Program Strategis Ketahanan Pangan

Labuhanbatu,portalriau.com- Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu bersama Forkopimda menunjukkan dukungannya terhadap program strategis nasional ketahanan pangan berupa penanaman jagung serentak satu juta hektare (Ha) yang digagas oleh…...

Plt Bupati Labuhanbatu Meriahkan Car Free Day

Labuhanbatu, Portalriau.com- Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Labuhanbatu, Hj. Ellya Rosa Siregar S.Pd MM turut hadir dalam kemeriahan senam sehat Car Free Day di Bundaran Simpang…...

Pimpin Apel Gabungan, Asisten III Paparkan Prioritas RPJMD 2025-2045

Labuhanbatu,Portalriau.com- Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Labuhanbatu, Hj. Ellya Rosa Siregar S.Pd MM diwakili Asisten III Zaid Harahap S.Sos MM memimpin apel gabungan kelompok I di…...

Hari Kesadaran Nasional, Plt. Bupati Harapkan Balitbang Dapat Mendorong dan Memfasilitasi Seluruh Pe

Labuhanbatu,Portaalriau.com- Memperingati Hari Kesadaran Nasional, Jum'at 17/1/2025, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Labuhanbatu Hj. Ellya Rosa Siregar, S.Pd, MM, diwakili Kepala Balitbang Zuhri, SE berharap Balitbang…...

Rantau Kopar Diterjang Banjir, PHR Hadir Bawa Harapan di Tengah Kesulitan Warga

ROKAN HILIR, 17 Januari 2025 – Air Sungai Rokan menerjang, merendam rumah-rumah, dan melumpuhkan aktivitas warga di Kecamatan Rantau Kopar, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). Di…...